Penulisan Humas Pertemuan 1



Judul : Ruang Lingkup Perkuliahan Tentang Teknik Penulisan Naskah
  Public Relations


Pendahuluan
Tujuan utama dari kegiatan Departemen Pubclic Relation (PR) dalam sebuah lembaga, organisasi atau perusahaan, adalah untuk menciptakan citra perusahaan (Corporate Image). Untuk menciptakan citra perusahaan ini, sudah tentu citra itu harus dilakukan dengan berbagai cara, semua cara yang harus dilakukan adalah cara atau kegiatan yang dilakukan oleh kegiatan komunikasi.
PR adalah bagian dari Ilmu Komunikasi, khususnya Komunikasi Massa (Mass Communication).
Drs R.A Santosa Sastropoetra dalam bukunya yang berjudul Komunikasi Sosial memberikan gambaran melalui skema sebagaimana tergambar dibawah ini:
1.      Skema Bentuk Komunikasi Sebagai berikut:


2.      Dari bentuk di atas, maka kegiatan Public Relations de\\ini adalah bagian dari kegiatan Komunikasi Massa yang meliputi kegiatan Jurnalistik, Public Relation, Penerangan, Propaganda, Agitas, Periklanan, Retorika, Publicity, Pameran dan Komunikasi Internasional
Kalau kegiatan Public Reltion Itu adalah untuk menghadapai publik dengan kata lain untuk menciptakan agar citra perusahaan tersebut itu positif di mata publik, maka harus dilakukan beberapa teknik. Harus digunakan beberapa media, apakah itu media komunikasi personal, kelompok maupun media komunikasi massa.
Dalam menggunkan media ini para perilaku Public Relation harus mengetahui publik mana yang akan diterpa media tersebut, apakah publik dalam perusahaan (internal) atau publik diluar perusahaan (eksternal). Untuk kitapun harusnmengenal jenis publik yang sering dihadapi oleh Departemen Public Relations. Minimal Public Relations Officcer perlu mengetahui dua puluh kunci sebagaimana dianjurkan oleh Fraser P. Saitel yang dinyatakannya dalam skema dibawah ini;

Media komunikasi yang digunakan, dapat digunakan atau dapat digunakan dalam kegiatan Public Relations antara lain:
                                                 

**) Masing-masing mempunyai deskripsi dan cirri-cirinya sendiri.
Atau juga dapat ditambah lagi dengan media-media lain seperti:
a.       House Jurnal (Media Internal berupa Majalah Perusahaan)
b.      Printed Material Meliputi:


1)      Brochure (Brosur)
2)      Leaflet
3)      Booklets
4)      Kepala Surat
5)      Kartu Nama
6)      Kalender
7)      Pamplet


 c.       Media pertemuan misalnya:
1)      Prestasi
2)      Diskusi
3)      Seminar
4)      Pameran, dll


d.      Broadcasting Media Meliputi:
1)      TV
2)      Radio
e.       Pembuatan Company Profile
f.       Pembuatan Annual report
g.      Pembuatan Prospektus, dll.
Dalam menangani pengisian media tersebut Departemen Public Relation memerlukan kemampuan membuat isi media tersebut. Isi media itu harus ditulis atau dikenal Public Relations Writing Technique atau dikenal Teknik penulisan Public Relations.
Dalam teknik penulisan Public Relation ini, tidak begitu berbeda dengan teknik-teknik penulisan Jurnalistik oleh karena itu seorang yang bergerak dibidang Public Relations, mau tidak mau juga mengenal teknik penulisan Jurnalistik, Teknik Pembuatan Foto Jurnalistik.

Beberapa tulisan yang menyangkut kejurnalistikan ini yang banyak dilakukan oleh Public Relations Officer antara lain:
a. News Realese atau sering dikenal juga dengan Press Realese atau Siaran Berita
B. Apa dan Bagaimana Teknik Penulisan Naskah PR
Menulis atau teknik menulis yang berkaitan dengan kegiatan Public Relations ini bukanlah suatu pekerjaan yang mudah seperti menulis untuk Press Realese, News Letter, Tabloid, Magazine, Report, companya Profile, Naskah Pidato, Artikel/Feature Advertorial, Naskah Presentasi Bisnis atau sejenisnya. Makalah seminar, semua ini membutuhkan Public Relations Writing technical.
Kemampuan untuk tulis menilis (dikenal dengan Public Relations Skill) diperlukan bagi pertugas public Relations Officer (PRC). Untuk itu diperlukan latihan dan ini mutlak PRO harus menguasai teknik penulisan beita (News Writing) dengan mkenggunakan formula 5W+1H serta struktur kalimat berita dengan sistem Piramida terbalik.
Perlu diingatkan bahwa tulis menulis itu bukan saja keterampilan umum, akan tetapi disamping memiliki keterampilan diperlukan juga:
1.      Kemampuan berbahasa yang baik khususnya bahasa jurnalistik.
2.      Memiliki wawasan yang luas
3.      Memerlukan kreatifitas mengelola bahan yang bersifat berita
4.      Mampu dan mengerti teknik menulis Press Realese
5.      Mampu dan mengerti teknik menulis artikel maupun Feature
6.      Mampu menganalisa dan memahami keinginan pembaca atau audio dll.
Dalam bukunya Manajemen humas Rosadi Ruslan, SH menulis beberapa petunjuk utama dalam menulis ini antara dapat menggunakan formula atau kiat KISS yaitu: Di samping Kiss ini tulisan itu harus didukung Fact (fakta) khususnya fakta yang aktualdidukung data, informasi serta referensi buku sebagai sumber atau kepuskaan.
Dapat juga KISS didukung dengan hasil riset, hasil diskusi dll. Tulisan yang lebih lengkap apabila PRO akan membuat Company Profile, Annual report, Prosepektus dan Proposal Public Relations Campaign.
Disamping isi dari informasi yang akan ditulis itu, perulu juga didikung oelh fisik dari media yang digunakan. Misalnya majalah yang dikeluarkan oleh perusahaan. Majalah ini harus memiliki:
1.      Seni (Art)
2.      Layout (Tata letak yang bagus)
3.      Desain (Design)
4.      Kualitas kertas dan cetakan
  
C. Kiat dan Tujuan Menulis Tulisan PR
Untuk menulis tulisan Pubic Relations harus diperhatikan:
1.      Gaya bahasa yang digunakan
2.      Topik dan isu yang diangkat dalam tulisan itu
3.      Rancangan atau tujuan publikasi yang akan ditulis itu
4.      Strategi pesan yang hendak dicapai oleh tulisan yang kita buat
5.      Diperlukan persiapan yang cukup matang
6.      Siapa pembaca yang aka dijadikan sasaran tulisan itu
7.      Apa efek yang diinginkan oleh tulisan kita tersebut
8.      Segi akurasi dari tulisan itu, apakah dapat dipercaya
9.      Bahasa yang digunakan apakah menggunakan kalimat-kalimat aktif gaya bahasa formal, jargon-jargon informal, padat, singkat, enak dibaca dipenuhi.
10.  Apakah tulisan kita itu menulis tentang sesuatu yang baru dan menarik pembaca? (Something a new and interested in).
11.  Apakah tulisan kita itu eklusivitas dan relevansi?
12.  Apakah latar belakang penulisan itu lengkap, bermanfaat bagi pembaca, apakah menampilkan grafik, statistika, angka-angka dsb?
Semua tujuan tulisan kita tersebut haruslah berisi kedua belas formula ini.
D. Teknik untuk Membuat Tulisan yang Menarik
Tulisan itu menarik atau tidak sebenarnya relatif, tetapi tulisan yang menarik bilakita menggunakan formulasi yang memenuhu syarat tertentu antara lain:
1.      Tulisan boleh menggunakan ilustrasi ilustrasi
2.      Gunakan gaya bercerita
3.      Tidak menggunakan bahasa yang kaku (atau bahasa teknis).
4.      Dapat menggunakan unsur narasi.
5.      Gunakan gaya deskripsi gaya menceritakan secara gaya bercerita seakan-akan pembaca sedang mendengarkan apa yang anda tulis
a.       Gambarkan aksi atau movement di dalam artikel tersebut.
b.      Gunakan imajinasi yang hidup, sederhana, sistematis, teratur, mulai dari pembukaan, pembahasan/penguraian materi/artikel hingga kesimpulan
6.      Banyak gunakan kalimat aktif
Selipkan humanity didalam tulisan itu.

0 Response to "Penulisan Humas Pertemuan 1"